Cara Promosi Band Indie bagian #1 [ Update : Digital Marketing Band Indie ]

Rock Band™

Urbanoir.Net – Penggunaan media sosial sebagai media promosi membuat setiap orang dapat melakukan komunikasi, interaksi
yang tergabung dan terhubung dalam sebuah komunitas. Media digital sering dijadikan suatu sarana atau media
untuk melakukan strategi pemasaran khususnya untuk melakukan promosi.

Contohnya strategi komunikasi

Di zaman yang semakin modern dan berkembang dalam media sosial membuat setiap orang dapat melakukan
komunikasi, interaksi yang tergabung dan terhubung dalam sebuah komunitas.
Media digital sering dijadikan suatu sarana atau media untuk melakukan strategi pemasaran khususnya untuk melakukan promosi.

indie band

strategi komunikasi pemasaran dalam media digital seperti Youtube, Facebook, Twitter, Instagram, dan
Soundcloud dan saat ini masyarakat juga telah menggunakan suatu media baru yang disebut dengan media sosial
dalam mempromosikan sesuatu sebelumnya yang kita tahu biasanya masyarakat menggunakan promotion mix
atau bauran pemasaran dalam melakukan komunikasi pemasaran.

Beberapa media digital yang sering digunakan dalam media promosi diantaranya Youtube, Facebook, Twitter,
Instagram. Dari segala macam media digital yang menjadi trend dan gaya hidup saat ini maka dapat dijadikan
sebagai bentuk strategi pemasaran dalam media sosial era ini. Dalam segi efektifitas waktu dan segi hemat biaya
semua dapat dilakukan dan diatur melalui media sosial.

Penggunaan media sosial sebagai media promosi salah satunya dimanfaatkan oleh band Indie. Band
Indie sendiri bukanlah suatu genre musik, melainkan sebuah gerakan musik yang bebas dan mandiri, tidak
bergantung sama sebuah label musik atau sebagainya.
Band Indie cenderung menciptakan lagu sesuai dengan apa yang mereka sukai dan genre yang mereka inginkan.

Diantara band Indie yang ada di Indonesia, salah satunya adalah band Indie Rosemary memiliki prestasi dan karya yang baik dalam bermusik.
Rosemary adalah band Indie yang beraliran Ska/Punk dari Bandung karena Rosemary ini merupakan salah satu band indie tanah air yang sukses
dan memiliki fanbase yang banyak.

Dan Rosemary juga memiliki beberapa media sosial yang membantu dalam promosi lagunya agar dikenal masyarakat atau khalayak luas.
Media sosial yang mereka gunakan antaranya Youtube , twitter, facebook, instagram, dan reverbnation.

 

Pemasaran Interaktif

rosemary.jpg
Logo band rosemary

bentuk pemasaran melalui jaringan internet yang menggunakan teori Second Media Age karena penelitian ini berkaitan dengan media baru yang mengandalkan interaktivitas berbasis internet seperti dalam publikasi dan promosi melalui media sosial atau dengan istilah lain tidak menggunakan
media konvensional seperti media massa yang cendereung satu arah dalam proses komunikasinya, berbeda dengan Second Media Age yang menggunakan jaringan internet dalam semua komunikasinya.

Dengan memperoleh target penyebaran yang meluas sehingga Second Media Age merupakan bentuk startegi pemasaran yang banyak
digunakan di era teknologi yang telah didigitalisasi. Teori Second Media Age sebagai sebuah revolusi pergantian dari pola broadcast menuju pola jaringan.

Internet menjadi media alternatif dari pola lama, yaitu pola broadcast. Pemasaran Media Sosial Perkembangan media sosial berdampak pada cara berkomunikasi organisasi. Munculnya web 2.0 memungkinkan orang membangun hubungan bisnis dan sosial serta berbagi informasi. Pemasaran melalui media
sosial biasanya berpusat pada upaya membuat konten yang menarik perhatian dan mendorong pembaca untuk berbagi dengan jaringan sosial mereka.
Media sosial menjadi sarana yang mudah diakses oleh siapapun, maka peluang perusahaan untuk meningkatkan kesadaran merek mereka dan memfasilitasi percakapan dengan pelanggan.

Teknologi-teknologi web baru memudahkan semua orang untuk membuat dan yang terpenting
menyebarluaskan konten mereka sendiri. Post di blog, tweet, atau video di YouTube dapat direproduksi dan dilihat
oleh jutaan orang secara gratis. Pemasang iklan tidak harus membayar banyak uang kepada penerbit atau
distributor untuk memasang iklannya. Sekarang pemasang iklan dapat membuat konten sendiri yang menarik dan
dilihat banyak orang (Zarrella, 2011: 2) .

[adsenseintext]

 

Promosi Digital

Media Digital kini sudah menjadi media penting yang digunakan disetiap kalangan. Hal ini dapat dilihat
contoh dari bagaimana Indonesia menjadi pengguna Facebook terbesar ke dua di dunia. Media digital tumbuh
pesat seiring dengan bertambahnya pengguna internet dikawasan asia khususnya Indonesia.

Media digital bahkan kini sudah menjadi gaya hidup disetiap kalangan, di samping itu penggunaan media digital telah banyak
membantu setiap orang dalam melakukan rutinitas, termasuk dalam berkomunikasi, baik dalam individu maupun
dalam komunikasi massa. Jenis – jenis media digital yang sering digunakan saat ini yaitu : Youtube, Facebook,
Twitter, dan Instagram yang di mana masing – masing dari jenis media digital tersebut mempunyai fungsi yang
hampir sama, yaitu berkomunikasi.

Media interaktif memungkinkan terjadinya arus informasi timbal balik yang memungkinkan pengguna
dapat berpartisipasi dan memodifikasi isi dari informasi pada saat itu juga (real time) (Morissan, 2010:24).
Pemasaran media digital dapat menghemat waktu yang relative lebih singkat dan menggunakan biaya yang
minimum dalam iklan online karena semuanya dapat disebarkan secara umum ke publik tanpa halangan dan
hambatan serta dapat diketahui respon dari publik sendiri. Target pasar juga dapat dilakukan dengan mudah
dengan bergabung ke grup-grup yang mempunyai minat dan kebutuhan yang sama. Semua produksi saat ini yang
akan melakukan promosi tidak perlu rumit lagi dalam pemasarannya karena sekarang sudah diberikan fasilitas
yang canggih dan semua orang dapat melakukannya tanpa terkecuali hanya dengan media digital.

Komunikasi Pemasaran Terpadu

Dalam komunikasi pemasaran terpadu, semua memadukan fungsi-fungsi pemasaran seperti advertising,
personal selling, sales promotion, PR, dsb guna menciptakan dan memelihara suatu brand relationships. Untuk
menciptakan suatu brand relationships yang baik, maka diperlukan penciptaan brand message yang baik pula.
Sekali lagi, untuk menciptakan brand message yang baik itu, maka fungsi-fungsi pemasaran harus berjalan terpadu
dan tidak saling kontradiksi.

Bahwa pemasaran sebenarnya memfasilitasi proses pertukaran dan pengembangan hubungan dengan
konsumen dengan cara mengamati secara cermat kebutuhan dan keinginan konsumen yang dilanjutkan dengan
mengembangkan suatu produk (product) yang memuaskan kebutuhan konsumen dan menawarkan produk
tersebut pada harga (price) tertentu serta mendistribusikannya agar tersedia di tempat-tempat (place) yang menjadi
pasar produk yang bersangkutan. Untuk itu perlu dilaksanakan promosi (promotion) atau komunikasi guna
menciptakan kesadaran dan ketertarikan konsumen kepada produk bersangkutan. Proses ini disebut bauran
pemasaran (marketing mix) (Morissan, 2010: 5).

strategi band Indie dalam memanfaatkan media digital dalam promosi

rosemaryskatepunk official
dok rosemaryskatepunk official Via Faceebook

mengetahui strategi band Indie Rosemary dalam memanfaatkan media digital dalam promosi.
mengenai cara mereka promosi, dimana band indie Rosemary menggunakan media digital sebagai sarana media
promosi.
mengenai strategi pemasaran digital pada band indie Rosemary dalam melakukan kegiatan promosi di internet.
strategi dan konten-konten yang digunakan dalam postingan band Indie Rosemary dalam promosi dan berkomunikasi kepada pengikutnya.

Pemasaran band indie Rosemary disini dalam media sosial Facebook yaitu dengan cara sistem yang
berhubungan dengan tujuan untuk merencanakan dan menentukan harga sampai dengan mempromosikan dan
mendistribusikan barang dan jasa yang bisa memuaskan kebutuhan pembeli aktual maupun potensial. Pemasaran
band indie rosemary disini merupakan suatu perpaduan dari aktivitas-aktivitas yang saling berhubungan untuk
mengetahui kebutuhan konsumen serta mengembangkan promosi, distribusi, pelayanan dan harga agar kebutuhan
konsumen dapat terpuaskan dengan baik. Dengan adanya pemasaran, konsumen tidak perlu lagi memenuhi
kebutuhan pribadi secara sendiri-sendiri tetapi mereka dapat melakukan pertukaran antara konsumen dengan
pelaku pemasaran.

bahwasanya pemasaran komunikasi band indie rosermary dengan menggunakan media sosial facebook sangat efektif
dan efesien karena hal ini selain menghemat waktu dan biaya
dalam hal promosi band indie tersebut. Era globalisasi membawa pengaruh positif bagi perkembangan bisnis.
Facebook adalah jejaring sosial yang mempunyai banyak pengguna, sehingga dapat membentuk suatu forum
timbal balik dalam membahas suatu produk, dari sini dapat terbentuk pasar untuk saling share produk satu sama
lain.

Masa sekarang adalah masa dimana mobilitas masyarakat semakin tinggi, dengan adanya pemasaran melalui
jejaring sosial maka akan membuat masyarakat lebih mudah dalam berbelanja.Banyak yang mulai
mempraktekkan usaha di bidang perdagangan online karena dinilai lebih cepat, praktis, menghemat biaya,
menguntungkan, dan banyak orang yang sudah mengenal dan menggunakan internet.

Band Rosemary dalam digital promosi menggunakan berbagai media sosial yang biasa diakses di Indonesia
diantaranya Facebook, Twitter, Instagram, Youtube dan sebagainya. Mereka menggunakan iklan berbayar
sehingga postingan mereka dapat melebihi target yang mereka inginkan. Jadi memang setiap postingan itu selalu
melempar komunikasi atau pertanyaan kepada followers yang akhirnya ada feedback. Rosemary juga melakukan
related dalam media sosialnya seperti Facebook, Instagram dan Twitter sehingga ada komunikasi dua arah.

Setiap platform media sosial itu adalah mirror jadi Facebook related to Instagram, Instagram related to Facebook.

Dari segi penyampaian isi konten yang sering dijadikan bentuk cara mereka berpromosi dan komunikasi,
pertama dilihat dari bahasa penyampaian mereka. Dengan bahasa yang santai, mudah dipahami oleh
penggemarnya,dengan melakukan teknik persuasi agar penggemarnya menjadi penggemar yang aktif dalam
segala kegiatan yang dilakukan band Rosemary.

KESIMPULAN

kesimpulan bahwa strategi promosi media digital yang digunakan band indie Rosemary dalam digital promosi menggunakan berbagai media
sosial yang biasa diakses di Indonesia diantaranya media sosial Facebook, Twitter, Instagram, Youtube dan
Reverbnation.

Band-band indie seperti mereka dalam promosi membutuhkan sarana media digital. Dampak positif media
digital Facebook bagi Rosemary dapat disimpulkan bahwa Rosemary jelas mendapatkan keuntungan dari
pemasaran digital seperti menjadi buzzer dalam kegiatan-kegiatan positif kemudian sering mendapat panggilan
off air dalam suatu event atau acara, karena Event Organizer melihat band aktif atau tidak dalam media digital
melalui followers dan keterlibatan fansnya itu sendiri.

pemanfaatan situs jejaring sosial Facebook sebagai media komunikasi pemasaran dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

1. Penggunaan Jejaring Sosial halaman sebagai saluran band indie rosemary media promosi merupakan hal yang
dapat dimanfaatkan dengan maksimal dengan memiliki jumlah massa yang banyak untuk kategori grup dunia
maya. Hal ini dilihat dari penggunaan anggota halaman band inide rosemary dari jejaring sosial Facebook
yang dirasakan bagi anggota, serta kemudahan teknologi yang disajikan.

2. Facebook merupakan suatu bentuk media sosial yang dapat dijadikan sebagai salah satu bentuk pemasaran
yang sangat baik. Karena dilihat dalam hal ini Facebook merupakan salah satu pengguna media sosial terbesar
di Indonesia. Jadi, sangat memungkinkan melakukan media pemasaran di Facebook tersebut.

You might also like

Hidup kita itu sebaiknya ibarat “Bulan 🌙 & Matahari” 🌞 dilihat orang atau tidak, ia tetap Bersinar. di Hargai orang atau tidak, ia tetap menerangi. di Terima kasihi atau tidak, ia tetap “Berbagi” ツ